Rabu, 02 Maret 2016

games komunikasi efektif



Games komunikasi efektif 

Games kata berantai jadi dalam games ini anda harus melakukan suatu kegiatan bagaimana mampu dalam mengkomunikasikan secara efektif saat games ini dimulai agar anda mampu mengetahui sampai dimana kemampuan komunikasi anda terhadap kelompok sendiri untuk diterima dengan mudah. Dalam games ini anda harus memiliki sebuah keberanian dan ketegasan dalam berbicara kepada kelompok anda supaya dapat didengar apa yang anda bicarakan kepadanya. Dalam games ini dapat dilakukan minimal 5 orang dalam satu kelompok dan aturan pelaksanaan games ini harus dibuat membentuk lingkaran besar sebenarnya sesuai dengan orang yang mengikuti games kata berantai ini, kenapa dibuat lingkaran kenapa tidak kotak karena untuk kelompok anda mengetahui informasi apa yang anda sampaikan secara komunikasi yang efektif. Cara bermain dalam games ini adalah menggunakan benda yang menjadi objek pembicaraan dan dalam kelompok anda ada yang harus menjad starter games ini, jadi siapa yang berani berbicara duluan dialah yang menjadi starter. 

Games spidol pemutar music. Jadi dalam games ini dilakukan di dalam ruangan semakin banyak anggota yang bermain dalam games ini semakin menjadi seru apalagi fasilitator memberikan sebuah pertanyaan yang unik dan aneh tetapi harus disesuaikan topic apa yang dibicarakan sebelumnya dengan fasilitator jadi harus bersangkutan antara materi yang dibawakan dengan gamesnya dan harus disertai dengan lagu dalam games ini pada saat start. Setelah itu fasilitator memberikan contoh kepada peserta. Jadi spidolnya dibuka terlebih dahulu dan ditutup sekenceng-kencengnya sampai tidak bisa dilepas jika sudah diberikan peserta, jika peserta bisa buka-tutup spidol itu dengan baik maka ditutup kembali sambil diketuk kemeja supaya tidak bisa dibuka oleh perserta lainnya sampai music itu berhenti dan ada pertanyaan diberikan yang dibuat fasilitator dalam bentuk powerpoint, peserta yang masih memegang spidol dan tidak bisa membukanya harus menjawab pertanyaan tersebut dengan benar dan apabila menjawabnya salah peserta tersebut diberi hukuman dalam games ini sesuai fasilitator yang ingin perintahkan tetapi harus ingat gamesnya tidak boleh keluar dari materi yang dibahas oleh fasilitator sebelumnya. Tujuan dalam games ini adalah agar peserta mampu menanggapi semua informasi yang diberikan oleh fasilitator sebelumnya biasanya kadang-kadang ada beberapa peserta yang tidak menyimak apa pesan dari informasi yang dibicarakan oleh fasilitator.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar